Publisher yang terkenal dengan beberapa judul game top seperti Assassin Creed, Splinter Cell atau Call of Juarez ini bikin pengumuman yang menghebohkan! Tatkala Ubisoft diketahui sedang mempersiapkan sekuel baru beberapa game mereka malah mengumumkan jika mereka akan membatalkan beberapa judul game yang akan datang tahun ini.
Belum diketahui alasan pasti mengapa Ubisoft tega melakukan pembatalan perilisan beberapa judul game baru mereka tahun ini, tapi kemungkinan besar dikarenakan pengumuman mereka kemarin yang mencatatkan kerugian € 52 juta (sekitar $ 74 juta) untuk hasil yang didapat di tahun fiskalnya yang berakhir pada 31 Maret lalu. Meski sebelumnya Ubisoft mampu meraih kemajuan penjualan hingga 19% (€1.039 miliar / $1.47 miliar) dengan dibantu oleh keberhasilan Ezio serta brotherhood nya (Assassin Creed series) dan game Just Dance, sayang hal tersebut gagal memberikan laba lebih.
Lalu apakah Call of Juarez: The Cartel termasuk game yang dibatalkan? Untungnya tidak. Ubisoft sendiri belum melansir game apa saja yang dibatalkan namun sepertinya judul Beyond Good & Evil 2 atau I Am Alive adalah korbannya. Oh ya, untuk para gamer PC ada kabar gembira! CEO Ubisoft, Yves Guillemot menyatakan apabila pihaknya sebentar lagi akan mengumumkan judul game baru untuk PC game pada minggu depan. Sebuah proyek game mahabesar dari franchise unggulan katanya.
Ubisoft Berencana Cancel Beberapa Judul Game
Kamis, 19 Mei 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar